Penerapan Analisis Getaran Mekanis Sebagai Studi Kasus dalam Pembelajaran Fisika pada Mesin Pencetak Pelet Tipe Vertikal Berbasis Sistem Penggerak Roller
Abstract
Analisis getaran mekanis adalah teknik penting dalam pemantauan kondisi mesin untuk mengidentifikasi kinerja dan mendeteksi kerusakan dini. Mesin pencetak pelet tipe vertikal dengan sistem penggerak roller sering digunakan dalam industri, sehingga pemahaman tentang getaran mekanisnya menjadi krusial. Di bidang pendidikan, penerapan studi kasus nyata dalam pembelajaran fisika dapat membantu mahasiswa mengaitkan teori dengan praktik, membantu memberikan pemahaman terhadap konsep-konsep fisika yang kompleks. Penelitian ini bertujuan menerapkan analisis getaran mekanis sebagai studi kasus dalam pembelajaran fisika, dengan fokus pada mesin pencetak pelet tipe vertikal yang menggunakan sistem penggerak roller. Metode yang di gunakan yaitu penelitian eksperimen, melibatkan pengumpulan data getaran yang dihasilkan oleh mesin selama operasional. Hasil penelitian menunjukkan bahwa analisis getaran mekanis dapat memberikan pemahaman mengenai kinerja mesin dan potensi kerusakan yang mungkin terjadi. Selain itu, penerapan studi kasus ini dalam pembelajaran fisika dapat meningkatkan pemahaman mahasiswa terhadap konsep-konsep fisika yang kompleks melalui aplikasi praktis di lapangan. Dengan demikian, penelitian ini tidak hanya memberikan kontribusi terhadap optimasi kinerja mesin pencetak pelet, tetapi juga memperkaya metode pembelajaran fisika di tingkat pendidikan tinggi.
Keywords
Full Text:
PDFReferences
Dong, H. , L. Y. , & Z. Y. (2018). Vibration Monitoring of Rotating Machinery by Acceleration Sensors: A Review. Sensors, 18(1), 208–213.
Emma, Z. (2006). Studi Pembuatan Pakan Ikan dari Campuran Ampas Tahu, Ampas Ikan, Darah Sapi Potong, dan Daun Keladi yang Disesuaikan dengan Standar Mutu Pakan Ikan. Jurnal Sains Kimia, 10(1), 40–45.
Ertanto, D. (2017). Rancang Bangun Alat Pencetak Pelet Ikan Manual. Keteknikan Pertanian, 5(3), 565–570.
Goldman, B. (1999). Practical Machinery Vibration Analysis and Predictive Maintenance. Elsevier. United State America (USA)
Mahud, A & Ariansyah, M.S. (2023). Prototype Monitoring Vibrasi, Temperatur dan Jam Kerja pada Elektromotor Berbasis IoT. Jurnal Citra Widya Edukasi, 15(3), 221-230.
Setyawan, D.M & Sufiyanto. (2013). Metode Vibration Analysis dalam Aplikasi Perawatan Mesin. TRANSMISI, 9(2), 921-930.
Sigit, P. (2020). Perencanaan Mesin Pencetak Pelet Ikan Kapasitas 100 Kg/Jam. Jurnal Universitas Islam Malang, 1–11.
Tandiawan, C.A & Nugroho, O.A. (2022). Sistem Predictive Maintenance Bearing Pada Mesin Super Mixer Granula Dengan Menggunakan Sensor Acceelerometer MPU-6050, Manutech : Jurnal Teknologi Manufaktur, 14(2), 47-54.
Usman, A.N, dkk. (2022). Perancangan, Pembuatan dan Pengujian Alat Uji Getaran Bebas Sebagai Perangkat Bantu Ajar Fisika Terapan. Jurnal Teknik Mesin. 10(2), 41-45.
Zikri. (2008). Rancang Bangun Mesin Pembuat Pelet untuk Pakan Ternak. Tugas Akhir. Politeknik Universitas Andalas. Padang. Sumatera Barat.
DOI: http://dx.doi.org/10.36499/jim.v20i2.9249
Refbacks
- There are currently no refbacks.

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
Address : :
Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim

Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.