ANALISA PENGAMANAN TEKS MENGGUNAKAN TEKNIK CHARACTER CIPHER DAN BLOCK CIPHER

Aida Indriani, Sinawati Sinawati

Abstract


Kriptografi adalah salah satu cara yang digunakan untuk mengamankan teks. Pengamanan teks yang dilakukan pada kriptografi yaitu dengan cara mengubah atau melakukan penyamaran teks menjadi bentuk yang tidak mempuyai makna. Dalam kriptografi ada dua proses yang dilakukan yaitu enkripsi dan dekripsi. Enkripsi adalah proses perubahan bentuk teks asli menjadi bentuk yang tidak bermakna. Kebalikan dari enkripsi, dekripsi adalah proses perubahan bentuk teks yang tidak bermakna kembali kebentuk teks asli. Dewasa ini, pengamanan teks sangat diperlukan. Perkembangan teknologi yang semakin cepat, membuat banyaknya aplikasi-aplikasi yang dapat mengambil dokumen rahasia menjadi semakin mudah. Untuk mengatasi hal tersebut diperlukan teknik kriptografi. Seiring dengan perkembangan jaman, kriptografi terbagi atas 2 (dua) jenis yaitu kriptografi klasik dan modern. Kriptografi klasik mempunyai 2 (dua) teknik dalam hal pengamanan data yaitu teknik character cipher dan block cipher. Kriptografi tidak lepas dari cipher key yaitu kunci yang digunakan untuk proses penyandian. Cipher key terbagi atau 2 (dua) jenis yaitu kunci simetri dan asimetri. Dalam penelitian ini, penulis menganalisa pengamanan teks dengan menggunakan metode Caesar cipher yang merupakan salah satu teknik character cipher dan transposition cipher yang merupakan salah satu teknik block cipher. Kunci yang digunakan adalah kunci simetri. 

Kata kunci : block cipher, caesar cipher, character cipher, kriptografi, transposition cipher

Full Text:

F.27._143-148.pdf


DOI: http://dx.doi.org/10.36499/psnst.v1i1.2390

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Address : :

Fakultas Teknik Universitas Wahid Hasyim

JL. Menoreh Tengah X / 22, Sampangan, Gajahmungkur, Kota Semarang, Jawa Tengah 50232, Indonesia
Handphone:  +6285226622609
 

 

 

Lisensi Creative Commons
Ciptaan disebarluaskan di bawah Lisensi Creative Commons Atribusi 4.0 Internasional.